Senin, 25 Februari 2008

KATA ULANG

Kata ulang berimbuhan atau kata ulang sebagian, yaitu bentuk pengulangan kata dengan mendapat awalan, sisipan, akhiran atau gabungan imbuhan sebelum atau sesudah kata dasarnya diulang.
Contoh :- berlari-lari - bermain-main- menari-nari - hormat-menghormati- bunga-bungaan - kekanak-kanakan
Kata ulang berubah bunyi atau bervariasifonem, baik vokal maupun konsonan.
Contoh :- lauk-pauk- serta-merta- warna-warni- gerak-gerik- mondar-mandir
Kata ulang suku awal atau dwipurwa, yaitubentuk pengulangan suku pertama katadasarnya, biasanya disertai variasi e pepet.
Contoh :- lelaki laki-laki ~ lalaki ~ lelakiè- sesamaè sama-sama ~ sasama ~ sesama- tetangga tangga-tangga ~ tatangga ~è tetangga
Selain bentuk kata ulang di atas, terdapat kataulang semu atau kata dasar berulang.
Contoh :- cumi-cumi - paru-paru- laba-laba - pura-pura- biri-biri - kura-kura- kupu-kupu- kunang-kunang
Makna kata ulangMenyatakan banyak tak tentu.Contoh :- gunung-gunung- daerah-daerah- gerak-gerik- rumah-rumah- pepohonan
2. Menyatakan sangat.Contoh :- rajin-rajin - besar-besar- kuat-kuat - manis-manis
3. Menyatakan saling, berbalasan ataupekerjaan dilakukan oleh dua pihak.Contoh :- kunjung-mengunjungi- tuduh-menuduh- tolong-menolong
4. Menyatakan paling atau intensitas.Contoh :- sebaik-baiknya- setinggi-tingginya- sebanyak-banyaknya
5. Menyatakan tiruan atau menyerupai.Contoh :- orang-orangan- siku-siku- rumah-rumahan
6. Menyatakan bersenang-senang atau santai.Contoh :- duduk-duduk - minum-minum- membaca-baca - tidur-tiduran- berjalan-jalan - berbaring-baring
7. Menyatakan dikenai sifat atau agak.Contoh :- kebarat-baratan- kemalu-maluan- kehijau-hijauan
8. Menyatakan himpunan pada kata bilangan.Contoh :- dua-dua- lima-lima- banyak-banyak
9. Menyatakan agak….(melemahkan arti).Contoh :- Kepala pening-pening.- Badan sakit-sakit.- Jangan malu-malu.
10. Menyatakan beberapa.Contoh :- bertahun-tahun ia menunggu.- berhari-hari ia menanti.
11. Menyatakan terus-menerus.Contoh :- bertanya-tanya- mencari-cari
12. Menyatakan waktu.Contoh :- Pagi-pagi minum es.- Datang-datang marah.
13. Menyatakan makin atau bertambah.Contoh :- Lama-lama ia pingsan.- Meluap-luap amarahnya.
14. Menyatakan berusaha … atau penyebab.Contoh :- menyabar-nyabarkan diri.- menguat-nguatkan hati.- menahan-nahan amarah.
Soal-soal pelatihan :
Yang merupakan kata ulang semu adalah….a. buku-bukub. kupu-kupuc. pontang-pantingd. baris-berbaris
Jawaban : b
2. Buah-buahan yang dibeli Inul di Pasar Barumasih tampak segar. Buah-buahan dalamkalimat tersebut tergolong kata ulang….a. berubah bunyib. sebagianc. murnid. berimbuhan
3. Kata ulang yang menyatakan makna saling adalah….a. Salah satu ciri khas bangsa Indonesiadalam bermasyarakat adalah tolong-menolong.b. Anak itu melempar-lempar mainannya.c. Paman tidur-tiduran di atas sofa.d. Berbulan-bulan kakaknya tidak pulangdari perantauan.
Pembahasan :
Tolong-menolong ~ artinya saling menolongwMelempar-lempar ~ artinyaw terus-menerus atau berulang-ulang.Tidur-tiduran ~ artinya tindakanw dilakukan dengan santai.Berbulan-bulan ~ artinya menyatakan beberapa.w
Jawaban : a
4. Pengulangan kata yang menyatakan palingterdapat pada kalimat….a. Pemusik-pemusik di era Indonesia baru inibanyak bermunculan.b. Mereka selalu berupaya untuk menciptakanlagu dengan sebaik-baiknya.c. Penyanyi-penyanyi muda dan ceria selalutampil dengan gaya yang berbeda.d. Mereka kenal-mengenal sebelum mulaipertandingan.
Pembahasan :
Pemusik-pemusik maknanya banyak pemusik.wSebaik-baiknya maknanya palingw baik.Penyanyi-penyanyi maknanya banyakwpenyanyi.Kenal-mengenalw maknanya saling mengenal.
Jawaban : b
5. 1. Di Taman Buah Mekarsari pohon-pohonan ditata dalam pola daunlamtorogung sebagai simbol tanamanserbaguna.2. Para petugas taman buah itu bekerjadengan segiat-giatnya agar dapatmemperoleh hasil yang maksimal.3. Taman-taman di taman buah inidijadikan objek wisata baru bagi turismancanegara atau domestik.
4. Para pengelola taman buah ini berusahasekuat-kuatnya agar produk buah lokalmenjadi tuan rumah di negeri sendiri.
Makna pengulangan kata yang menyatakan banyak dan bermacam-macam terdapat pada kalimat nomor….a. 1 dan 2 b. 1 dan 3c. 2 dan 3 d. 2 dan 4
Pembahasan :
1. Pohon-pohonan maknanya bermacam-macam.2. Segiat-giatnya maknanya sangat ataupaling.3. Taman-taman maknanya banyak.4. Sekuat-kuatnya maknanya sangat ataupaling.
Jawaban : b
5. Adik saya mempunyai mobil-mobilan antik yang tidak dimiliki oleh teman sebayanya.Makna kata yang tercetak miring tersebut adalah….a. palingb. berulangc. banyakd. menyerupai
Pembahasan :
Kata mobil-mobilan memiliki maknamenyerupai.
Jawaban : d
6. Warna bajunya kebiru-biruan serasi dengan kerudungnya. Makna kata kebiru-biruan dalam kalimat tersebut adalah….a. sangatb. amatc. agakd. banyak
Pembahasan :
Kata kebiru-biruan memiliki makna agak biru.
Jawaban : c
7. Eva berperilaku kebarat-baratan sehinggatidak disenangi oleh teman-temannya.Makna kata ulang yang sama dengankalimat tersebut adalah….a. Buku-buku itu telah kusimpan dalam rak.b. Halaman rumahku ditanami denganpohon buah-buahan.c. Sikap gadis itu masih kekanak-kanakan.d. Wati tampak kurus karena sakit-sakitan.
Pembahasan
Buku-buku bermakna banyak.Buah-buahan bermakna bermacam-macam.Kekanak-kanakan bermakna menyerupai.Sakit-sakitan bermakna intensitas atausering.
8. Sampai kini masyarakat hanya tahu bahwa pohon-pohon di hutan ditebang dan diambil kayunya. Arti kata ulang pada kalimat tersebut adalah….a. seluruh pohonb. sebagian pohonc. banyak pohond. sedikit pohon
Pembahasan :
Kata ulang pohon-pohon bermakna banyakpohon.
Jawaban : C
9. Batu-batu cadas merintih kesakitan karena ditikam belatinya. Kalimat yang menggunakan bentuk pengulangan sama dengan kalimat tersebut adalah….a. Mentari pagi menyinari dedaunan.b. Buku-buku itu berserakan di lantaikamarnya.c. Pagar di lahan pemukiman itu rapi-rapi.d. Orang itu duduk-duduk saja di teras.
10. Kalau kakimu sakit, kamu boleh berjalanpelan-pelan. Kata ulang dalam kalimattersebut yang semakna dengan kata ulangdalam kalimat tersebut adalah….a. Ia belajar sambil makan-makan.b. Angkatlah gelas itu tingi-tinggi.c. Bawalah buku itu satu-satu ke tempatnya.d. Murid-murid belajar dengan tekun.
Pembahasan :
Makan-makan bermakna banyak tak tentu.Tinggi-tinggi bermakna intensitas atau sangat.Satu-satu bermakna himpunan.Murid-murid bermakna banyak tak tentu.
11. Batu-batuan yang telah dibersihkan oleh para perajin dibentuk kemudian digosok-gosok sampai terlihat mengkilap.Makna pengulangan kata yang tercetak miring pada kalimat tersebut adalah….a. banyak, melakukan pekerjaanb. menyerupai, salingc. bermacam-macam, berkali-kalid. kumpulan, saling
Pembahasan
Batu-batuan bermakna menyatakanwbermacam-macam.Digosok-gosokw bermakna menyatakanberkali-kali.
Jawaban : C
12.Kata ulang dalam kalimat berikut yang bermakna “saling” adalah….a. Begitu mereka bertemu, langsungmereka bersalam-salaman.b. Para siswa dididik bersopan santun.c. Angkutan umum banyak mengambiltrayek Merak Serang pulang-pergi.d. Ia pekerjaannya hanya mondar-mandir.
Siswa-siswi SMP Taruna pada liburan kemarin berpiknik ke Pantai Carita. Di sana mereka melihat-lihat pemandangan yang masih alami. Ombak berkejar-kejaran di tepi pantai. Daun nyiur melambai-lambai dari kejauhan. Kesemuanya itu membuat para pengunjung Pantai Carita terkesima.
Pembahasan :
Siswa-siswi merupakan kata ulang berubahfonem, yang bermakna banyak siswa.
Jawaban : A
Di sana mereka melihat-lihat pemandangan yang masih alami. Makna kata ulang pada kalimat tersebut adalah….a. menyatakan banyakb. menyatakan berkali-kalic. menyatakan tiruand. menyatakan tidak dengan sungguh-sungguh.
Pembahasan :
Kata ulang melihat-lihat bermaknamenyatakan berkali-kali melihat.
Jawaban : B
15. Kata ulang yang bermakna menyatakan paling terdapat pada kalimat….a. Mereka berusaha belajar sebaik- baiknya.b. Ia hanya membaca buku-buku LKS.c. Dia mendengarkan musik sambil tidur- tiduran.d. Pemain-pemain sepak bola itu berkumpul di rumahnya.
Pembahasan :
Sebaik-baiknya bermakna paling.wBuku-buku bermaknaw banyak.Tidur-tiduran bermakna santai.wPemain-pemain bermaknaw banyak.
Jawaban : A

1 komentar:

ayat mengatakan...

kalau pacar-pacaran masuk kata ulang apa?